Ketika Kualitas Tergerus Kuantitas:
Fighting Buat Tomorrow With You
Beneran miris banget aku sama drama korea ini. Ohh ayolah, siapa yang tidak akan mengakui keseruan perjalanan waktu So Joon dalam menjelajah waktu yang hanya bisa ia nikmatin sampai tahun 2019. Atau bagaimana dibikin penasarannya kita sama ending ni drama yang super duper bikin geleng-geleng kepala. Atau juga sama keromantisan pasangan muda So Joon dan Ma Rin yang bikin kesem-sem hingga baper gak ketulungan. Apa lagi buat para jomblo yang masih juga belum dikaruniai calon. Cuman bisa gigit-gigit jari kala melihat interaksi So Joon dan Ma Rin yang luar biasa bikin iri setengah mati.
Apa yang bisa kita lakukan dengan rating sang drama yang terus-menerus anjlok? Bikin frustasi, marah, kecewa, sedih dan nangis bombay dalam sekali waktu. Harus kuakui, keseruan drama ini memang mengalahkan satu drama lain yang walau tayang di hari yang sama namun berbeda jam. Tahulah drama apa itu. Yang ada oppa super kece dan ganteng nya hehe. Tapi beneran, aku gak habis pikir. Sebenarnya ada apa sih dengan warga korea sana? Sempet-sempetnya gitu menyia-nyiakan drakor seseru ini? Ckckck apa lagi nih drama udah mencapai episod 12. Bentarlagi kan tamatnya. Yahh Chemistry Lee ji hoon dan Shin min Ah bener-bener tersia-siakan. Pokoknya disamping soal rating, nih drama bagiku super Daebakk
Dari awal episod sampai episod yang baru tayang kemarin, sumpah aku gak pernah kecewa. Gereget gitu liat pasangan ini dengan keromantisan yang bikin senyam-senyum sendiri kayak orang gila lalu tak lama berubah menjadi kesel setengah matang ketika percekcokan terjadi diantara mereka. Hubungan manis so joon dan ma rin akan membuat siapapun yang menyaksikannya terbius. Terlena dengan keinginan menggelora untuk menjalani hubungan layaknya mereka. Tidak akan ada yang bisa meragukan cinta so joon yang udah hampir setengah mati pada ma rin. Sukses membuat para perempuan pecinta drakor histeris berkepanjangan. Ohh ayolah, dimana lagi kau bisa menemukan laki-laki super kece, baik, penuh perhatian, terlebih seorang CEO dan bisa menjelajah waktu selain di drama ini? Sosok so joon berhasil ngaduk-aduk perasaan para jomblowers yang galau kepalang. Menantikan sang pangeran yang minimalnya seperti dia hadir dalam kehidupan. Khm khm maaf, terlalu berfantasi, balik lagi ke drama.
Yahhh intinya seperti itu. Aku kecewa berat. Bukan pada sang penulis naskah atau produser drama, bukan pada para pemain yang telah sangat apik memerankan tokoh-tokohnya, bukan pula pada jalan cerita yang terlalu menggiurkan dengan menyajikan kisah manis sekaligus mendebarkan dan meskipun mengusung tema yang telah beberapa kali di pakai, namun terap sukses bikin penasaran di tiap episodnya. Akan tetapi pada penduduk korea yang menjadikan rating drama ini anjlok. Kejam sekali mereka, bukan?
Setidaknya, berkat drama ini aku menyadari apalah artinya sang rating yang selalu menjadi prioritas utama suatu tayangan ketika dihadapan pada sebuah karya berkualitas namun tak terapresiasi. Bukan hanya soal rating. Ibarat kita melihat seseorang hanya dari penampakan luar saja tanpa menyelami isi hatinya. Kira-kira seperti itulah gambaran kecil drama Tomorrow with you ini. Rating boleh saja tidak memuaskan. Tapi kerja keras dan kualitas drama ini tak terkalahkan. Akan terlalu mulukkan jika aku berharap rating drama ini melesat naik menjadi setidaknya setengah rating goblin. Bukan tidak memungkinkan, hanya...daripada kecewa. Yang terpenting dan yang kucari memang drakor yang menarik dan seru. Raring hanya sedikit bumbu penyedap dari penilaianku.
Jadi, buat Tomorrow with you, Fighting! Bagaimanapun aku akan terap menantikan kelanjutan kisah drama ini. Banyak juga kok yang mendukung kalian. Jadi, jangan berkecil hati hehehe good luck 😙😘
Sampai akhir, akan kutonton kok hehe
Sampai jumpa 😊🙋
Komentar
Posting Komentar